Liburan Murah Ke Taman Topi Bogor

Menemukan lokasi wisata berbiaya murah untuk sekarang ini mungkin cukup susah. Namun di wilayah Bogor ada satu lokasi wisata yang bisa dinikmati cukup membayar Rp.5 ribu. Adalah Taman Topi Bogor dimana di dalamnya terdapat Taman Ade Irma Suryani yang bisa dinikmati bersama keluarga berupa berbagai wahana permainan. Obyek wisata ini cocok bagi masyarakat dengan dana pas-pasan yang ingin berlibur ramai-ramai bersama anggota keluarga. Tempatnya dekat dengan Stasiun Bogor dan Kebun Raya Bogor cuma jalan kaki dari Stasiun Bogor pengunjung akan menjumpai Taman Topi ini.

Untuk wisatawan yang mengajak juga seluruh aggota keluarganya cuma membayar karcis masuk Rp.5 ribu saja. Sejumlah wahana yang bisa dinikmati di lokasi ini antara lain Bom Bom Car, Monorail, Bom Bom Boat, Komedi Putar dan Flyng Fox. Malah anak-anak pun boleh menaiki kuda untuk mengelilingi Taman Ade Irma Suryani atau menyaksikan gerombolan ikan mas yang berenang kesana kemari saat naik wahan bom bom boat. Sampai saat ini Taman Topi Bogor tetap menjadi pilihan banyak warga Bogor dan sekitarnya saat berlibur. Malah ketika masa liburan panjang tiba obyek wisata ini mampu menampung hingga 2000 wisatawan tiap harinya.

Taman topi Bogor

Taman Topi memang bukan difungsikan sebagai taman murni. Kebanyakan lokasinya digunakan untuk bermacam aktifitas usaha seperti kursus bahasa Inggris, praktek dokter, kios fotokopi hingga pujasera. Malah outlet California Fried Chicken pun buka di sisi tengah. Sebagian sebagai lahan parkir dan selebihnya digunakan sebagai taman yang ditumbuhi pohon-pohon. Lokasi ini memang dibuat menyesuaikan nama aslinya yakni Plaza Kapten Muslihat. Meski menggunakan nama Plaza namun bukan bangunan megah bertingkat sebagai pusat belanja modern yang ada. Di sini lebih mengarah sebagai tempat kumpu-kumpul, kongkow dengan tanah lapang, taman dan alun-alun.

Baca juga: Serunya Mencoba Aneka Wahana Permainan di Taman Matahari Bogor


Lokasi taman ini sebenarnya sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda dulu. Ketika itu tahun 1882 pemerintahan kolonial Belanda membangun Stasiun Kereta Bogor. Dan sebagai sarana penunjangnya dibangun pula sebuah taman di sekitar taman setahun kemudian. Taman yang dinamakan Taman Wilhelmina (Wilhelmina Park) ini dulunya memanjang dari toko Matahari hingga Toserba Borobudur yang berada di samping Pasar Anyar. Taman itu sendiri dimaksudkan untuk tujuan wisata para pendatang Eropa. Noni Belanda kerap berkunjung ke taman ini untuk berlibur.

Di area komplek Taman Topi Bogor terdapat Taman Ade Irma Suryani yang menghadirkan jenis-jenis wahana sederhana misalnya kereta-keretaan, komedi putar ukuran kecil, bom bom car dan beberapa jenis lain yang menempati lahan yang tak begitu luas. Ada juga wahana air juga untuk anak-anak. Tak ada wahana yang cukup menantang, namun mungkin kereta kayuh yang terletak di jalur rel dengan ketinggian sekitar 7 meter dan akan melaju jika diontel seperti halnya sepeda. Untuk yang ini anak-anak wajib disertai orang dewasa.

Untuk berkunjung ke Taman Topi Bogor ini para wisatawan bisa berangkat dari beberapa titik seperti dari Stasiun Kereta Bogor. Sesudah keluar dari area stasiun pelancong tak usah mencari angkot. Tinggal berjalan kaki di sepanjang trotoar di sisi kiri sampai menjumpai Taman Topi yang persis ada di seberang Toko Matahari. Jika pengunjung bertitik tolak dari Terminal Baranangsiang maka bisa naik Angkot No.3 warna Merah dan minta turun di Taman Topi. Jika dari Warung Jambu naik Angkot No.7 yang melalui jalur jalan Kapten Muslihat dan berhenti di depan Taman Topi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Rahasia Pampers Orang Dewasa Confidence Jadi Favorit Banyak Orang

Mengulas Merk Laptop Dell Lengkap yang Perlu Anda Ketahui

Jadwal MotoGP 2016 Trans7 Terlengkap